Peta - Las Vegas

Las Vegas
Las Vegas adalah kota terpadat di Nevada, Amerika Serikat. Las Vegas terkenal secara internasional untuk industri perjudian, perbelanjaan, dan hiburan. Las Vegas dijuluki Ibukota Hiburan Dunia, yang terkenal karena sejumlah resor kasino dan hiburan sejenis. Menurut jumlah penduduk Las Vegas adalah kota terpadat di Amerika Serikat ke-28 dengan perkiraan jumlah penduduk menurut Biro Sensus AS sebanyak 558.383 jiwa pada 2008.

Didirikan tahun 1905, Las Vegas secara resmi menjadi kota tahun 1911. Dengan pertumbuhan yang mengikuti, di akhir abad Las Vegas menjadi kota terpadat di Amerika yang didirikan pada abad ke-20 (sebelumnya Chicago pada abad ke-19). Toleransi kota terhadap berbagai bentuk hiburan dewasa memberinya julukan Kota Dosa, dan julukan ini menjadikan Las Vegas sebagai tempat populer untuk pembuatan film dan program televisi. Di sisi lain, Las Vegas juga memiliki jumlah gereja terbanyak per kapita daripada kota-kota lain di AS. Tampilan lampu luar ada di mana-mana di Las Vegas Strip dan di sejumlah tempat di seluruh kota. Dilihat dari luar angkasa, wilayah metropolitan Las Vegas adalah kota paling terang di Bumi.

Nama Las Vegas sering ditempatkan pada wilayah lepas yang mengelilingi kota, khususnya daerah resor di dan dekat Las Vegas Strip. Rentangan Las Vegas Boulevard sepanjang 4 mi ini terletak di luar batas kota, di kota lepas Paradise dan Winchester, dan berlanjut hingga Enterprise.

Kunjungan pertama ke lembah Las Vegas oleh seorang keturunan Eropa dilakukan oleh Raphael Rivera tahun 1829. Las Vegas diberi nama oleh orang-orang Spanyol dalam barisan karavan Antonio Armijo, yang menggunakan air di wilayah itu ketika menjelajah ke utara dan barat di sepanjang Old Spanish Trail dari Texas. Tahun 1800-an, daerah Las Vegas Valley memiliki sumur artesis yang memunculkan daerah hijau luas atau padang rumput (vegas dalam bahasa Spanyol), dan dinamai Las Vegas.

John C. Frémont mengunjungi Las Vegas Valley tanggal 3 Mei 1844, ketika masih menjadi bagian dari Meksiko. Ia seorang pemimpin kelompok ilmuwan, pramuka dan penjelajah untuk Korps Insinyur Angkatan Darat Amerika Serikat. Tanggal 10 Mei 1855, setelah aneksasi oleh Amerika Serikat, Brigham Young mengirim 30 misionaris The Church of Jesus Christ of Latter-day Saints yang dipimpin William Bringhurst ke daerah itu untuk membawa penduduk Indian Paiute mengikuti ajaran Mormonisme. Sebuah benteng dibangun di dekat daerah pusat kota sekarang, melayani sebagai perhentian bagi pengunjung di sepanjang "Mormon Corridor" antara Salt Lake dan koloni santo di San Bernardino, California. Tetapi, para pengikut Mormon meninggalkan Las Vegas tahun 1857. Las Vegas ditetapkan sebagai kota rel tanggal 15 Mei 1905, ketika tanah seluas 110 ekar (44.5 ha) yang diperoleh San Pedro, Los Angeles and Salt Lake Railroad, dilelang menjadi Downtown Las Vegas sekarang. Di antara pemilik dan direktur perkeretaapian terkenal pada saat itu adalah Senator Montana William A. Clark, Senator AS Utah Thomas Kearns dan R.C. Kerens dari St. Louis. Las Vegas adalah bagian dari Lincoln County hingga 1909 ketika daerah ini menjadi bagian dari Clark County yang baru didirikan. St. Joan of Arc Catholic Church dekat 4th dan Bridger di pusat kota didirikan tahun 1910. Las Vegas menjadi kota berhubungan tanggal 16 Maret 1911 dan Peter Buol adalah wali kota pertama.

Las Vegas berdiri sebagai perhentian jalur perintis ke barat, dan menjadi kota rel terkenal di awal 1900-an. Merupakan titik awal bagi semua tambang di daerah sekitarnya, khususnya di sekitar kota Bullfrog, yang mengirim barang-barang ke seluruh Amerika Serikat. Dengan proliferasi rel kereta api, Las Vegas menjadi kurang penting, tetapi selesai dibangunnya Bendungan Hoover tahun 1935 menghasilkan pertumbuhan penduduk dan pariwisata. Bendungan ini, terletak 30 mi di tenggara kota, juga membentuk Danau Mead, danau dan waduk buatan terbesar di AS. Hari ini, ada berbagai tur yang ditawarkan di beberapa bagian bendungan yang belum diketahui. Pengizinan perjudian tahun 1931 membawa pertumbuhan kasino-hotel yang menjadikan Las Vegas terkenal. Pembangunan besar terjadi tahun 1940-an. Kesuksesan bisnis kasino pertama kota dicapai oleh kejahatan terorganisir Amerika Serikat. Sebagian besar kasino besar yang asli dikelola atau didanai oleh tokoh mafia Benjamin "Bugsy" Siegel dan Meyer Lansky, atau tokoh mafia lain pada waktu itu. Pertumbuhan cepat kerajaan judinya dibantu oleh jatuhnya Galveston, Texas; Hot Springs, Arkansas; dan pusat perjudian besar lain pada tahun 1950-an.

Dengan masuknya bilyuner 1960-an, Howard Hughes, yang membeli banyak kasino-hotel dan stasiun televisi di kota ini, perusahaan-perusahaan sah juga mulai membeli kasino-hotel, dan pihak mafia dikalahkan oleh pemerintah federal pada beberapa tahun berikutnya. Aliran dolar wisatawan dari hotel dan kasino diatur oleh sumber uang federal yang baru. Uang ini datang dari pendirian Pangkalan Angkatan Udara Nellis. Datangnya personel militer dan pencari pekerjaan kasino membantu awal musim pembangunan yang masih berlangsung hingga sekarang.

Mesikpun pendapatan judi Las Vegas dikalahkan oleh Makau, kota ini masih menjadi tujuan hiburan teratas dunia.

 
Peta - Las Vegas
Peta
Google Earth - Peta - Las Vegas
Google Earth
OpenStreetMap - Peta - Las Vegas
OpenStreetMap
vegas-strip-print.jp...
2130x2857
lasvegas.backroadspl...
Las%20Vegas%20Map.jp...
2424x1701
keyzero.net
stripdt.jpg
2165x1575
s427445329.onlinehom...
Las-Vegas-Tourist-Ma...
2600x1286
www.173rdairborne.co...
THEMap.jpg
1008x2074
www.vegastodayandtom...
NV-LasVegas.gif
1420x1100
www.tripinfo.com
las-vegas-strip-map-...
1460x1066
www.lasvegasstrip.ne...
las-vegas-high-rise-...
958x1443
www.greatlasvegashom...
las-vegas-strip-map....
1460x920
www.lasvegasstrip.ne...
las-vegas-map.jpg
972x1301
www.lasvegastourism....
stripmap2.gif
800x1440
www.lasvegasmaps.com
vegas-map.gif
800x1440
thelowpointoftheday....
lasvegas-Road-map.gi...
1246x854
2.bp.blogspot.com
LVZipCodeMap.jpg
1224x792
www.hayenlv.com
las-vegas-city-map.j...
965x938
www.lasvegastourism....
las-vegas-area-map.j...
1000x709
www.lasvegastourism....
503713787_34bde4d3f4...
1024x663
farm1.staticflickr.c...
las-vegas-vegas_road...
792x837
1.bp.blogspot.com
las-vegas-vegas_road...
792x837
1.bp.blogspot.com
Las-Vegas-NV-Tourist...
864x744
mappery.com
Negara - Amerika Serikat
Bendera Amerika Serikat
Amerika Serikat, disingkat dengan AS atau A.S. (bahasa Inggris: United States of America, disingkat USA atau U.S.A. atau United States, disingkat US atau U.S., harfiah: "Persatuan Negara Bagian-Negara Bagian Amerika"), atau secara umum dikenal dengan Amerika saja, adalah sebuah negara republik konstitusional federal yang terdiri dari lima puluh negara bagian dan sebuah distrik federal. Negara ini terletak di bagian tengah Amerika Utara, yang menjadi lokasi dari empat puluh lima negara bagian yang saling bersebelahan, beserta distrik ibu kota Washington, D.C.. Amerika Serikat diapit oleh Samudra Pasifik dan Atlantik di sebelah barat dan timur, berbatasan dengan Kanada di sebelah utara, dan Meksiko di sebelah selatan. Dua negara bagian lainnya, yaitu Alaska dan Hawaii, terletak terpisah dari dataran utama Amerika Serikat. Negara bagian Alaska terletak di sebelah ujung barat laut Amerika Utara, berbatasan dengan Kanada di sebelah timur dan Rusia di sebelah barat, yang dipisahkan oleh Selat Bering. Sedangkan negara bagian Hawaii adalah sebuah kepulauan yang berlokasi di Samudra Pasifik. Amerika Serikat juga memiliki beberapa teritori di Pasifik dan Karibia. Dengan luas wilayah 3,79 juta mil persegi (9,83 juta km2) dan jumlah penduduk sebanyak 315 juta jiwa, Amerika Serikat merupakan negara terluas ketiga atau keempat di dunia, dan terbesar ketiga menurut jumlah penduduk. Amerika Serikat adalah salah satu negara multietnik dan multikultural di dunia seperti halnya Indonesia. Hal tersebut muncul akibat adanya imigrasi besar-besaran dari berbagai penjuru dunia. Iklim dan geografi Amerika Serikat juga sangat beragam dan negara ini menjadi tempat tinggal bagi beragam spesies.

Penduduk Asli Amerika/Bangsa Indian mulai bermigrasi dari Asia ke daratan yang saat ini menjadi Amerika Serikat sekitar 15.000 tahun yang lalu. Setelah tahun 1500 M, kedatangan Bangsa Kaukasia dari Eropa dan wabah penyakit secara perlahan-lahan mulai mengurangi jumlah populasi mereka. Migrasi dan Kolonisasi Bangsa Kaukasia dari Eropa dimulai sekitar tahun 1600, terutama dari Inggris. Amerika Serikat terbentuk dari Tiga Belas Koloni Inggris yang membentang di sepanjang pesisir Atlantik, yang mengembangkan sistem ekonomi dan sistem politik demokratis tersendiri yang terpisah dari Inggris. Perselisihan antara Inggris dan para kolonis Amerika menyebabkan pecahnya Revolusi Amerika. Pada tanggal 4 Juli 1776, dengan suara bulat, delegasi dari 13 koloni Inggris memproklamirkan kemerdekaan, yang menjadi awal berdirinya Amerika Serikat. Negara baru ini berhasil mengalahkan Inggris dalam Perang Revolusi. Perang ini merupakan perang kemerdekaan pertama yang berhasil mengalahkan imperium Eropa. Konstitusi yang berlaku saat ini pertama kali dirumuskan pada 17 September 1787; beberapa amendemen dilakukan di kemudian hari, memodifikasi pasal-pasalnya, namun tetap tidak mengubah isi teks aslinya. Sepuluh amendemen pertama yang secara kolektif dikenal dengan Bill of Rights, disahkan pada tahun 1791 dan mengatur mengenai jaminan hak asasi dan kebebasan.
Mata uang / Bahasa  
ISO Mata uang Simbol Angka signifikan
USD Dolar Amerika Serikat (United States dollar) $ 2
ISO Bahasa
EN Bahasa Inggris (English language)
FR Bahasa Prancis (French language)
ES Bahasa Spanyol (Spanish language)
Neighbourhood - Negara  
  •  Kanada 
  •  Kuba 
  •  Meksiko